Desain Konversi Peternakan Menjadi Area Perumahan dan Perkantoran di Swiss karya EM2N

office_complex_1

Proyek konversi peternakan lama berusia 150 tahun di Swiss yang diubah menjadi komplek perumahan dan perkantoran karya EM2N.

Di Swiss, banyak bangunan – bangunan tua yang bersejarah dikonversi guna mempertahankan eksistensinya dan membuatnya bisa berdampingan dengan struktur baru. Sebuah bangunan yang cukup tua, yakni peternakan yang telah berusia 150 tahun, telah dikonversi menjadi komplek perumahan di Swiss oleh studio EM2N asal Zürich. Tak hanya sebuah area perumahan, bangunan peternakan ini juga dibuah menjadi komplek kantor dan blok apartemen.

Proyek ini ditangani oleh EM2N setelah studio arsitek ini memenangkan kompetisi untuk mengembangkan kawasan Hammer Farm seluas 7.000 meter persegi yang berdiri di kota Cham, yakni sebuah kotamadya berbatasan dengan Danau Zug di Swiss. Kliennya adalah Hammer Retex AG. Adapun detail – detail proyek ini bisa kita lihat pada foto – foto yang diabadikan oleh fotografer Roger Frei berikut ini.

Deskripsi umum proyek konversi peternakan tua di Swiss menjadi perumahan dan gedung perkantoran baru oleh EM2N

Partner: Mathias Müller, Daniel Niggli

Project leaders : Noémi Necker, Gerry Schwyter (associate), Michael Zürcher

Tim Proyek: Gisele Antunes Gloor, Fabienne Heinrich, Fabian Hörmann (associate), Marc Holle (associate), Sidsel Kromann, Bernard Radi, Philipp Reichelt, Maude Richner, Nina Störck

Klien: Hammer Retex AG

Kompleks peternakan yang telah direnovasi, diadaptasi dan diekstensifikasi berkali-kali secara bertahap

Kompleks peternakan ini berusia cukup tua dan juga memiliki nilai bersejarah. Sejak pembukaannya pada 1854, peternakan ini telah direnovasi, diadaptasi dan diekstensifikasi berkali-kali secara bertahap, hingga tercipta sebuah pencampuran antara rumah pertanian dan bangunan yang lebih baru. Pada proyek kali ini, EM2N merombak seluruh situs dan menciptakan pencampuran kompleks yang baru.

office_complex_2

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 2

office_complex_4

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 3

Di area ini berdiri sebuah bangunan bertingkat dua dan tiga yang dikonversi menjadi ruang kerja sekaligus tempat tinggal. Sang arsitek memberikan nafas baru pada peternakan bersejarah ini dengan menambahkan fasad baru, melakukan ekstensifikasi, dan melakukan remodel pada interior dari rumah peternakan yang sebelumnya. Tak hanya itu, sang arsitek juga menambahkan beberapa blok beton dan cladding dari kayu sebagai akomodasi tambahan.

office_complex_8

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 4

Peternakan yang bersejarah dikembangkan menjadi area perumahan dan perkantoran dengan cara natural

Sang arsitek mengungkapkan bahwa proposal desainnya berbeda dari proposal desain kompetitor – kompetitornya. Sang arsitek mampu melihat sebuah bangunan peternakan yang bersejarah dan berusia tua bisa dikembangkan menjadi area perumahan dan perkantoran, namun dengan cara yang natural dan nyaris tanpa kesan yang dipaksakan. Konversi adalah cara yang paling tepat untuk agar area ini masih dapat terus eksis hingga mendatang.

office_complex_3

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 5

Semua bangunan terkumpul ke dalam satu kluster di sekeliling halaman yang diberi paving, diselingi dengan kerikil dan rumput di sekelilingnya. Di sini juga terdapat jalan setapak yang menjorok dan mengarah ke berbagai pintu masuk.

Sebuah rumah peternakan dengan darkwood panjang menyerupai kandang sapi

Sebuah rumah pertanian tradisional dilengkapi dengan atap ubin dan potongan kayu yang dipasang pada permukaan fasad. Rumah ini telah dibagi – bagi ke dalam beberapa flats, sementara sebuah gudang yang dikonversi dilengkapi dengan darkwood berukuran panjang, yang mengingatkan kita pada dinding kayu terbuka yang sering digunakan pada kandang sapi. Struktur ini dinamakan sebagai byres.

office_complex_11

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 6

office_complex_6

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 7

Di lantai atas bangunan, kerangka kayu yang memberikan dukungan pada atap dibiarkan terbuka dan sebuah kotak beton disisipkan untuk membagi bangunan ke dalam beberapa ruangan. Glass balustrades melapisi seluruh ruang di atas tingkat baru.

office_complex_14

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 8

Atmosfer ansembel yang memadukan bangunan lama dan bangunan baru

Tujuan dari proyek ini adalah untuk menciptakan atmosfer ansembel yang memadukan bangunan lama dan bangunan baru, di mana struktur lama dan struktur baru dapat berdiri secara berdampingan dan setara. Perpaduan struktur lama dan baru ini menciptakan sebuah area yang semarak dan nyaman untuk bekerja sekaligus tinggal di sebuah kompleks bekas peternakan.

office_complex_5

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 9

office_complex_9

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 10

Sebuah blok perumahan baru yang terbuat dari beton dengan pitched roof membuat bangunan tetap selaras dengan bangunan yang lebih lama yang berada di sampingnya. Di dalam bangunan, terdapat sebuah tangga dengan white balustrades dan anak tangga yang dibuat dari bahan darkwood yang menghubungkan empat lantai.

office_complex_15

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 11

office_complex_16

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 12

Konversi dilakukan dengan sangat hati-hati untuk mengontrol intervensi berlebihan

Struktur stainless steel berbentuk Y ditambahkan ke bangunan beton baru dan dimanfaatkan sebagai pipa penampung air hujan. Struktur ini terlihat sangat match dengan dinding abu-abu, sementara pipa tembaga yang berfungsi sebagai drainase terlihat tampak sesuai dengan dinding kayu yang pada bangunan lain.

office_complex_12

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 13

office_complex_13

Desain Arsitektur Rumah dan Kompleks Perkantoran – View 14

Aturan spasial dan tipologi membentuk dasar bagi pengembangan bangunan. Bangunan tua sengaja dikonversi dengan sangat hati-hati guna mengendalikan intervensi pada bangunan agar tak terlalu berlebihan.

(image source by: www.dezeen.com)

..

architectaria.com | Arsitek, Desain Interior, General Contractor

Untuk Anda yang berada diwilayah JABODETABEK dan membutuhkan jasa arsitek, desain interior dan jasa kontraktor untuk membangun/merenovasi rumah, silahkan menghubungi kami melalui nomor: 081229400888, 087710400888, 021-83836281, atau 0251-9195383 (Bogor).

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

0 Comments

Leave a Comment