Beberapa Jenis Furniture Terbaik Untuk Kamar Anak

Ketika tiba waktunya untuk membeli atau memperbaharui furniture kamar anak Anda, sebaiknya Anda perlu membuat beberapa keputusan penting terkait pemilihan furniture tersebut. Menyisihkan waktu untuk melakukan penelusuran terhadap berbagai jenis furniture kamar anak akan membantu Anda membuat pilihan furniture terbaik untuk jangka panjang. Mudahnya akses untuk mendapatkan informasi melalui berbagai media akan sangat membantu dalam memilih jenis furniture yang terbaik untuk kamar tidur anak Anda.

Furniture Terbaik Untuk Kamar Anak:

Pasangan Meja dan Kursi
Furniture kaitannya sangat erat dalam berbagai aspek kehidupan kita. Anak-anak hingga orang dewasa menggunakan furniture seperti meja dan kursi untuk melakukan aktivitas mereka masing-masing. Pasangan Meja dan kursi khusus untuk anak anak menyediakan berbagai jenis furniture custom-built untuk ukuran anak Anda. Furniture ini tidak memerlukan kursi booster untuk mencapai meja laptop ketika anak sedang bermain. Anda juga tidak perlu khawatir anak Anda akan jatuh dari kursi yang tinggi.

1 set Meja dan kursi anak cocok digunakan sebagai tempat makan camilan, membuat kerajinan tangan dan kesenian, serta cocok juga untuk kegiatan untuk bermain anak-anak Anda.

Furniture Penyimpanan
Jenis furniture anak-anak ini bekerja dalam dua cara. Pertama-tama, furniture penyimpanan dapat menyembunyikan dengan sempurna sebuah keranjang dan laci, serta menawarkan tempat penyimpanan ekstra untuk menyimpan mainan anak-anak agar tidak berserakan diatas lantai. Karena mainan telah disimpan, anak-anak tentu tidak perlu khawatir bahwa mainan mereka akan rusak. Kamar anak justru akan tetap bersih dan lebih terorganisir dengan baik.

Kedua, furniture penyimpanan seperti laci dan lemari adalah perabot multifungsi yang dapat tampil modis. Gunakan furniture-furniture tesebut untuk keseluruhan tampilan ruangan dan rasakan langsung nuansa kamar anak Anda yang berbeda dari sebelumnya. Anda secara tidak langsung memenangkan dua hal dengan menggunakan furniture penyimpanan tersebut.

Gambar Furniture Penyimpanan Yang Menyatu Dengan Rak Buku

Gambar Meja Belajar Yang Menyatu Dengan Rak Buku

Rak Buku
Menambahkan rak buku di kamar tidur anak adalah langkah yang cerdas. Anda dapat membantu menumbuhkan kecintaan mereka untuk membaca dan belajar. Pastikan pula buku favorit mereka mudah dijangkau. Rak buku pastinya difungsikan sebagai tempat koleksi buku-buku anak Anda. Selain itu juga dapat digunakan sebagai area untuk menampilkan piala dan piagam penghargaan yang telah mereka kumpulkan dalam kurun waktu tertentu.

Bean Bag Chairs
Bean bag chairs adalah salah satu jenis furniture yang bagus karena mereka hadir dalam warna-warna cerah dan menyenangkan, serta sifatnya yang santai dan mudah dipindahkan ke berbagai tempat. Sebuah bean bag chairs adalah furniture yang cocok digunakan anak-anak untuk bersantai dan membaca. Furniture ini juga bisa berfungsi sebagai tempat tidur spontan mereka.

Tempat Tidur
Sebuah tempat tidur barangkali tidak terlihat seperti sebuah furniture yang spesial, tetapi furniture ini dapat menjadi pusat perhatian (vocal point) dari kamar tidur anak. Anda memiliki kewenangan untuk mewujudkan kamar tidur anak dengan desain tempat tidur yang sesuai dengan kebutuhan spesifik anak. Sebuah tempat tidur anak yang masih balita sangat cocok untuk anak yang baru saja lulus dari tempat tidur bayi, tetapi terlalu kecil untuk tempat tidur kembar.

Gambar Lemari Yang Menyatu Dengan Tempat Tidur #1

Gambar Lemari Yang Menyatu Dengan Tempat Tidur #2

Demikianlah berbagai jenis furniture terbaik yang dapat Anda siapkan untuk anak-anak Anda. Kenali kebutuhan mereka, sehingga Anda tidak harus membeli furniture yang tidak dibutuhkan. Selamat menata dan mendekorasi kamar tidur anak Anda..

..

Architectaria – Arsitek dan Perencana

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

Related Posts

4 Comments

  1. rusti

    wah desain interior kamar tidur anaknya keren banget!

  2. Elma

    Wah skema warna pinknya bagus sekali pak.. ini cocoknya untuk anak usia brp yah pak? tapi klo liat desainnya sih untuk anak dewasa yah? cuma warnanya aja yg pink. Bener begitu ya pak Aria?

Leave a Comment