Tren Renovasi Rumah Tahun 2013

Referensi trend renovasi rumah bagi Anda yang berencana memperbaiki atau merenovasi rumah di tahun 2013.

Melihat rumah kita tampak asri dan memukau tentu menjadi idaman setiap orang. Untuk mewujudkan itu, banyak orang rela mengeluarkan rupiah yang tidak sedikit untuk merawat dan menjaga kebersihan serta keindahan rumah mereka. Namun, bila rumah yang kita tempati telah berusia cukup lama, tidak heran bila bangunaannya, baik bagian dalam maupun luar, akan tampak sedikit kusam dan rusak.

Namun apakah dengan demikian lantas Anda langsung beranjak pergi dari rumah tersebut kemudian menjualnya dan membeli yang baru? Tentu jawabannya Tidak. Akan lebih baik jika Anda berfikir untuk melakukan beberapa renovasi di sudut-sudut rumah Anda yang sekiranya memang layak untuk segera di renovasi.

Tetapi, bila rumah Anda masih tampak baik-baik saja dan Anda hanya ingin sekedar melakukan penyegaran dan sedikit penambahan pada rumah, maka tidak ada salahnya untuk melakukan sedikit renovasi untuk rumah Anda. Menyambut tahun baru 2013, apakah Anda terpikir untuk memperbaiki rumah? Bila jawabannya adalah Ya, mungkin Anda butuh beberapa referensi mengenai tren perbaikan rumah seperti apa saja yang nantinya akan menjadi hits di tahun 2013.

Berikut ini ada 4 macam perbaikan rumah yang diperkirakan akan diikuti oleh rumah tangga moderen di tahun depan.

1. Membuang sekat-sekat yang memisahkan setiap bagian ruangan dan membiarkannya menjadi satu ruangan yang luas

Tidak dipungkiri bahwa untuk memberi kesan luas pada rumah, ada baiknya bila sekat-sekat yang ada pada tiap ruangan diminimalisasi. Rumah dengan tipe moderen dan minimalis kini banyak menerapkan konsep hunian dengan mengeliminasi sekat atau tembok pembatas yang membatasi antar ruangan. Dengan menggabungkan beberapa ruangan menjadi satu, hal ini memungkinkan rumah Anda terkesan lebih luas dan lapang dari dalam.

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Dengan Layout Terbuka Tanpa Sekat (by: Architect Marcio Kogan)

Beberapa ruangan yang bisa digabungkan yakni ruang makan dengan dapur atau ruang makan dengan ruang keluarga. Dengan menghilangkan sekat antar ruangan, hal ini mampu mengakomodasi jumlah anggota keluarga yang terus bertambah.

2. Penggunaan alat-alat yang hemat energi serta mendesain ruangan yang eco-firendly

Kini, banyak rumah tangga moderen semakin menyadari akan pentingnya menghemat energi pada rumah mereka. Gencarnya imbauan pemerintah serta kampanye-kampanye perubahan iklim yang digembor-gemborkan atas dampak dari pemborosan energi membuat seseorang semakin menyadari untuk melakukan penghematan energi di rumah mereka. Penggantian beberapa alat elektronik dan furniture yang lebih hemat energi diperkirakan akan menjadi tren di tahun mendatang.

Desain Rumah Dengan Bukaan Jendela Yang Besar Menyatukan Ruang Luar dan Dalam

Selain itu, penerapan banyak jendela bukaan dan pemasangan panel surya juga merupakan langkah untuk menghemat energi yang kemungkinan akan banyak diikuti rumah tangga modern kedepannya. Dengan melakukan langkah-langkah penghematan energi, diharapkan mereka dapat turut membantu mengurangi konsumsi energi yang berlebihan yang dapat merusak bumi kita di masa mendatang.

3. Membuat taman kecil di sekitar rumah

Sadar akan pentingnya penghijauan untuk mengurangi polusi, permintaan akan taman-taman kecil di rumah semakin besar. Taman yang terlihat hijau dan asri dapat menghadirkan suasana sejuk dan membantu mensuplai udara segar bagi seluruh penghuni rumah. Bahkan, kini telah muncul bermacam-macam varian taman, slah satunya taman vertikal. Tren ini mulai tumbuh di tahun 2012 ini dimana pemilik rumah yang memiliki lahan yang sempit dan menginkan taman di rumah mereka dapat mengaplikasikan taman vertikal ini.

Aplikasi Taman Vertikal (Vertical Garden) Pada Dinding Bangunan

Tidak seperti taman pada umumnya dimana tumbuhan di tanam mendatar, taman vertikal memungkinkan tanaman di tanam dengan cara tegak lurus dan menempel di media tanam yang di pasang di tembok. Bila dirawat dengan baik, taman vertikal dapat menjadi pemandangan yang unik dan menjadi alternatif terbaik bagi mereka yang menginginkan kehadiran taman mungil di rumah mereka.

4. Meningkatkan kenyaman dan keamanan di rumah

Bila Anda sudah berfikir untuk pensiun dan menghabiskan banyak waktu Anda di rumah, maka ada baiknya bila Anda mendesain rumah Anda dengan tingkat keamanan dan kenyamanan yang tinggi. Caranya yakni dengan mempermudah akses di luar maupun di dalam rumah Anda, menghilangkan banyak tangga-tangga kecil yang kurang memiliki arti, dan mengganti alat-alat elektronik maupun furnitur yang dapat membahayakan keselamatan Anda.

Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan mobilitas para orang tua dan lansia di rumah. Tren perbaikan rumah ini sangat cocok bagi Anda yang telah memutuskan untuk pensiun dari pekerjaan mengingat usia yang tak lagi muda.

Ramp Tangga Dengan Railing Yang Tinggi Untuk Keamanan Orang Tua dan Anak-anak

Beberapa tren perbaikan rumah di atas mungkin dapat benar-benar terealisasi, atau mungkin justru kurang dinikmati. Namun ketika Anda memutuskan untuk memperbaiki atau merenovasi rumah, tentunya perlu dilihat seberapa perlunya perbaikan itu untuk rumah Anda. Selain itu, siapkan rancangan anggaran yang matang agar rencana Anda tidak macet di tengah jalan karena kurangnya budget.

Selamat merenovasi dan mempercantik rumah Anda..

..

Architectaria – Arsitek dan Perencana

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

Related Posts

No Comments Yet.

Leave a Comment