Tanaman yang Tepat untuk Ditanam di Sekitar Jalan Setapak

taman_dan_jalan_setapak_1

Berbagai Referensi jenis tanaman apa saja yang bisa Anda tanam dan bisa hadirkan di sepanjang jalan setapak disekitar rumah Anda.

Anda memiliki walkways (jalan setapak) di sekitar halaman? Area di kiri dan kanan walkways ini bisa Anda manfaatkan untuk menanam tanaman. Banyak yang menyebutnya dengan “tanaman pagar” karena kadang lokasinya berada di sepanjang halaman depan rumah kita, menjadikan tanaman ini berfungsi layaknya pagar. Namun, tak sembarang tanaman bisa cocok ditanam di sekitar jalan setapak, mengingat area ini memiliki mobilitas yang tinggi.

Apakah Anda sudah menemukan jenis tanaman yang tepat untuk ditanam di sepanjang jalan setapak? Kalau belum, edisi artikel kali ini akan memberikan Anda referensi mengenai jenis tanaman apa saja yang bisa Anda hadirkan di sepanjang jalan setapak.

Tanaman yang menutupi tanah (Ground Covers)

Tanaman yang paling ideal untuk ditanam di sela – sela, atau di kiri kanan batu pijakan yang ada di sepanjang jalan setapak yakni blue star creeper yang memiliki nama latin Pratia pendunculata. Tanaman ini cukup tahan berada di area dengan intensitas lalu lalang yang cukup tinggi. Blue star creeper baik ditanam di kondisi tanah yang cukup kering dengan drainase yang baik. Tak hanya itu, tanaman ini cukup toleran pada beragam intensitas cahaya. Jika sudah tumbuh, akar tanaman ini bisa sampai ke dalam, menjadikan tanaman ini kuat dan tak mudah tercabut.

English ivy (Hedera helix) adalah jenis tanaman lain yang cocok ditanam di sepanjang jalan setapak. Tanaman ini sangat invasif dan lebih tepat ditanam di area rindang. Tanaman ini juga merupakan tanaman merambat yang paling populer dan evergreen. Tanamlah tumbuhan ini di area yang tidak ditumbuhi rumput untuk hasil yang optimal.

Rumput ornamental

Untuk lebih menonjolkan ketinggian dan tekstur jalan setapak, ada baiknya Anda memilih untuk menanam rumput ornamental seperti ribbon grass yang memiliki nama latin Phalaris arundinacea. Saat sudah dewasa, rumput ini bis mencapai tinggi 1 – 1,2 meter. Rumput ini cocok ditanam di kondisi tanah yang lembab. Jika terpapar sinar matahari langsung, pertumbuhan ribbon grass akan cukup invasif. Di musim – musim tertentu, rumput ini akan menghasilkan bunga warna putih. Selain ribbon grass, alternatif rumput untuk jalan setapak adalah monkey grass dan Liriope muscari.

Pohon

Siapa sangka jika pohon pun bisa kita tanam di sepanjang walkways di halaman rumah kita. Keberadaan pohon di jalan setapak, terutama yang berdaun lebat, mampu menjadi kanopi sehingga kita tak akan merasa kepanasan saat melangkah di jalan setapak saat siang hari. Pohon berbuah seperti pohon mangga atau pohon jambu bisa Anda jadikan pilihan. Namun perhatikan lokasi penanamannya. Pohon yang ditanam di area yang terlalu dekat dengan paver justru akan menimbulkan masalah, karena dimungkinkan akarnya akan tumbuh hingga mendesak posisi paver dan merusaknya. Anda bisa memilih tanaman yang akarnya bisa di pruning atau dipangkas, misalnya  ginkgo (Ginkgo biloba) atau silver maple (Acer saccharinum).

taman_dan_jalan_setapak_2

Desain Taman (Lanskap) dengan Walkway Disekitar Rumah

Tanaman bunga

Tanaman bunga yang ditanam di sepanjang kiri dan kanan walkways tentu akan membuat keberadaan walkways menjadi lebih indah dan semarak berkat warna – warni bunga yang tumbuh. Ada bunga yang tumbuh mekar secara musiman, tapi ada juga tumbuhan bunga yang tumbuh sepanjang tahun. Di bawah ini jenis tumbuhan bunga untuk jalan setapak yang mungkin cukup menarik minat Anda.

  • Sedap malam

Bunga sedap malam memiliki warna ungu nan cantik. Bunga ini pun menimbulkan wangi semerbak di sore hari dan menjelang malam. Wanginya yang semerbak akan membuat Anda untuk senang berjalan – jalan di sekitar walkways di sore hari.

  • Bunga Lili

Tanaman lili memiliki bunga yang berwarna putih dengan bunga yang tak kalah harumnya dari sedap malam. Berbeda dengan sedap malam, bunga lili mengeluarkan bau wangi sepanjang hari, membuat Anda nyaman berada di area sekitar pathways kapanpun.

  • Anggrek

Indonesia termasuk negara yang memiliki spesies anggrek yang beragam, dengan warna dan bentuk anggrek yang unik pada tiap spesies. Meski tak menimbulkan wangi semerbak layaknya sedap malam dan lili, namun anggrek tetap penting untuk dipertimbangkan mengingat tampilan dan warna anggrek yang beragam. Tapi, kebanyakan anggrek tidak ditanam langsung di tanah, melainkan ditanam di pot bunga. Maka, sediakan pot bunga sebagai media tanam anggrek, lantas tempatkan pot – pot tersebut di sepanjang jalan setapak.

Tanaman merambat

Tanaman merambat untuk ditanam di jalan setapak merupakan cara lain untuk membuat area jalan setapak lebih hijau dan segar. Tanaman thyme merupakan tanaman merambat di jalan setapak. Persebaran tanaman merambat ini cukup rapi dan merata, tak terlalu invasif. Tak hanya itu, thyme menghasilkan wangi alami yang segar. Tanaman ini juga terkenal sebagai tanaman obat yang berkhasiat mengobati

Musim hujan akan datang sebentar lagi. Maka sebelum Anda memutuskan untuk menanam tanaman di sekitar jalan setapak, pastikan jika tanaman tersebut cukup toleran terhadap intensitas hujan yang tinggi. Jika tidak, Anda mesti menunda keinginan Anda untuk menanam tanaman hingga musim hujan usai.

Selamat mencoba 🙂

..

architectaria.com | Arsitek, Desain Interior, General Contractor

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

1 Comment

  1. Alhamdulillah sangat bermanfaat Sukses terus ke depannya. Amin

Leave a Comment