Studio Desain MIA Membuat Rumah Dengan Kolam Renang di Atap Untuk Sebuah Resort Pantai di Vietnam
Review desain arsitektur dan interior bangunan resort pantai di Vietnam yang memiliki kolam renang di atap yang di desain oleh studio arsitek MIA.
Studio desain MIA telah menyelesaikan proyek desain resort di Naman, sebuah tempat menyendiri di Vietnam yaitu beberapa vila untuk berlibur yang juga menampilkan kolam renang di Atap yang mengelilingi kursi santai yang cekung. Terletak di garis pantai antara kota Da Nang dan kota bersejarah Hoi AN, resort untuk berlibur berbintang lima ini memiliki tempat spa harian yang tertutup tumbuhan dan juga sejumlah bangunan hotel dan beberapa fasilitas mewah untuk bersantai. Studio desain MIA ditugaskan untuk mengembangkan satu dari 4 desain rumah membentuk Naman Vila Residence yang nantinya akan dijual.
Akan tetapi nanti pemiliknya dapat menyewakan vila tersebut dalam jangka waktu pendek dalam setahun. Berikut ini deskripsi singkat mengenai pembangunan proyek Resort pantai di Vietnam yang juga menyajikan keindahan kolam renang di atap. Beberapa gambar juga berhasil di abadikan oleh fotografer Hiroyuki Oki.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 2
Deskripsi singkat proyek studio desain MIA
Perusahaan Arsitektur : MIA Design Studio
Developer : Thanh Do Investment and Construction Cooperation
Lokasi Pembangunan : Hoa Hai Ward, Daerah Ngu Hanh Son , Kota Da Nang, Vietnam
Arsitek Prinsipal : Nguyen Hoang Manh
Desain Konseptual : Nguyen Hoang Manh, Nguyen Quoc Long, Le Tuan Anh
Desain Teknikal : Bui Hoang Bao
Desain Interior : Steven Baeteman, Truong Trong Dat
Desainer 2D : Truong Le Ngoc Thuong, Nguyen Thi Huong, Vo Thi Dieu Hanh
Desainer 3D : Bui Huu Hoang, Le Vu Hai Trieu, Lu Minh Khang, Nguyen Le Kien
Vila resort dengan fitur bangunan yang tak biasa
Proyek yang dikerjakan oleh studio desain MIA ini bernama Vila Garden yang di desain sebagai tempat tinggal dua lantai yang dibagi menjadi 2 sayap, sayap besar dan sayap kecil. Bangunan vila ini memiliki fitur yang tidak biasa yaitu berupa kolam dangkal yang mengelilingi sebuah area bersantai di atap yang berasal dari bangunan sayap kecil. Tempat ini dapat diakses menggunakan sebuah jembatan yang membentang dari lantai satu dari blok yang berlawanan. Menurut sang arsitek, penggunaan air merupakan bagian penting dari konsep desain. Penggunaan air dimaksudkan sebagai sistem pendingin alami yang sangat cocok untuk iklim tropis Vietnam.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 3
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 4
Tim arsitek juga menambahkan bahwa mereka menempatkan jalan keluar air ke atap blok yang lebih rendah karena hal ini bertujuan untuk mendinginkan seluruh bangunan dan untuk memperindah landskap yang berada di atap. Terdapat juga kolam renang tradisional di taman, yang dibangun di bagian belakang untuk menawarkan privasi yang lebih untuk para pengunjung.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 5
Bangunan yang menghadirkan suasana pantai ke dalam rumah
Desain yang dirancang oleh studio desain MIA ini juga mampu memecahkan masalah lain meskipun lokasinya dekat dengan pantai Non Nuoc yang populer. Tidak ada pemandangan laut secara langsung dari area resort, sehingga tantangan dari klien untuk tim adalah dengan menciptakan sebuah resort dengan “suasana pantai” ke dalam rumah.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 6
Blok yang lebih besar menampung kamar tidur yang totalnya ada 3 yang juga termasuk dengan sebuah sauna, kamar mandi, dan ruang penyimpanan. Blok yang lebih kecil hanya berisi satu ruangan yang dikombinasikan dengan sebuah ruang tamu, ruang makan dan ruang dapur.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 7
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 8
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 9
Tim arsitek lebih lanjut mengatakan bahwa desain dari resort tersebut menerapkan teori dasar dari sebuah ruangan yaitu menciptakan kelonggaran. Maka dari itu, tim memisahkan vila menjadi dua ruang terpisah: yang satu dengan ruangan yang lebih sunyi dan menenangkan dengan pemandangan cakrawala pantai, dan yang satunya lebih menekankan pada fungsinya yang disertai dengan teras dan lanskap.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 10
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 11
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 12
Dua ruangan berbeda tersebut juga menyertakan kaca yang besar pada kedua sisi rumah yang tentunya memungkinkan pandangan langsung pada setiap ruangan. Desain eksterior resort vila ini diberi warna putih yang dibuat dari batu tulis lokal. Resort ini sengaja di desain dengan gaya simpel dan mengkilat, sehingga biaya untuk pembangunan tidak terlalu tinggi.
Desain Arsitektur dan Interior Resort Pantai di Vietnam – View 13
Vila Garden merupakan desain kedua dari Naman Residence yang mengikuti Vila Beachfront. Akan ada dua vila lagi yang di usulkan dan ke empat vila tersebut nantinya dijadikan bangunan yang tahan terhadap badai. Upaya untuk menarik pengunjung sekarang ini mulai bermunculan di Vietnam yang akhir-akhir ini juga menjadi negara yang mengembangkan industri pariwisata. Proyek lain yang saat ini dikerjakan oleh studio desain MIA adalah Naman Spa dan sebuah taman air di Qui Nhon.
Demikianlah review singkat mengenai resort vila yang didesain oleh studio desain MIA. Jika Anda kebetulan mencari inspirasi untuk membangun sebuah resort atau sederhananya ingin mencari referensi tempat liburan yang nyaman, Vila Garden bisa menjadi pilihan yang tepat.
(image source by: www.dezeen.com)
..
architectaria.com | Arsitek, Desain Interior, General Contractor
Untuk Anda yang berada diwilayah JABODETABEK dan membutuhkan jasa arsitek, desain interior dan jasa kontraktor untuk membangun/merenovasi rumah, silahkan menghubungi kami melalui nomor: 081229400888, 087710400888, 021-83836281, atau 0251-9195383 (Bogor).
(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).