Musim Kemarau Tiba, Saatnya Mengupgrade Patio Anda (Bagian II)
10 hal yang patut disediakan untuk mempercantik tampilan Patio agar nampak seperti baru.
4. Cat Semprot
Apakah Anda merasa sebal dengan furnitur β furnitur outdoor Anda yang sudah berkarat? Tak perlu khawatir, Anda bisa memperbaiki tampilannya seketika dengan menggunakan cat semprot. Menggunakan cat semprot adalah cara yang paling praktis dan cepat untuk membuat tampilan furnitur outdoor menjadi baru dan cerah. Cat semprot ini juga lebih murah dan sangat fleksibel untuk diaplikasikan dimana saja, terutama pada benda β benda berbahan logam. Tak hanya untuk furnitur outdoor, cat semprot ini bisa diaplikasikan pada kandelar, tempat lilin, asbak, pot, atau benda β benda lain. Dengan demikan, maka tampilan β tampilan benda β benda tersebut akan tampak lebih baru dan seketika juga dapat membuat tampilan Patio lebih menarik dan cerah.
Untuk pemilihan warna cat apa yang paling tepat, sebaiknya sesuaikan dengan warna yang dominan pada rumah Anda. Hal ini agar antara patio, outdoor furnitur, dan rumah Anda terdapat kombinasi yang selaras. Namun, jika Anda ingin bereksperimen dengan warna β warna lain, Anda bisa memilih warna β warna yang cerah dan terlihat segar, sehingga akan membuat area luar ruangan Anda menjadi lebih hidup. Warna kuning atau oranye cerah bisa Anda pilih, sebab kedua warna ini akan berkomplemen dengan warna hijau dari pepohonan atau tumbuh β tumbuhan di sekitar Patio.
5. Dekorasi
Dalam memilih dekorasi yang tepat untuk disandingkan dengan Patio, mungkin Anda akan sedikit mengalami kesulitan. Sebab, pada dasarnya memilih dekorasi untuk eksterior memang tidak mudah. Dekorasi eksterior yang baik harus yang awet dan tahan terhadap perubahan cuaca. Dekorasi berbahan logam atau batuan mungkin adalah yang paling tepat. Untuk jenisnya, pertimbangkan untuk memilih dekorasi β dekorasi eksterior yang umum seperti patung, pot β pot cantik, atau kandelar. Bisa juga Anda menanam tumbuhan perambat di sekitar Patio. Ya, tumbuhan perambat ini bisa menjadi dekorasi yang natural yang dapat membawa suasana sejuk dan alami pada Patio.
6. Panggangan / Peralatan Memasak (Kitchen Appliances)
Beraktivitas di luar ruangan kurang lengkap rasanya tanpa ada acara memanggang Barbeque. Agar acara bisa berjalan dengan lancar, sediakan alat pangggang dan peralatan masak lain yang dibutuhkan. Tidak perlu membawa banyak barang, cukup pilih kitchen appliances yang dibutuhkan dan memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.
Outdoor Kitchen pada Patio
7. Wadah dan Peralatan Makan
Jika Anda ingin menjadikan Patio sebagai area makan di luar ruangan, pastinya Anda memerlukan peralatan makan yang tepat yang mudah dibawa dan cocok digunakan di area luar ruangan. Hindari penggunaan peralatan makan yang mudah pecah. Sebaiknya gunakan bahan melamin atau plastik. Kedua bahan tersebut tak mudah pecah dan terkadang hadir dalam varian bentuk, warna, dan motif , misalnya bentuk β bentuk bunga, binatang, atau tumbuhan. Selain itu, jangan lupa tempatkan wadah sampah. Dengan adanya wadah sampah, Anda bisa membuang sampah sisa makanan ke dalamnya tanpa mengotori Patio maupun area di sekitar taman.
8. Tempat tidur gantung / buaian
Selain melakukan banyak kegiatan outdoor yang menyenangkan di luar ruangan, ada cara lain untuk menikmati cuaca cerah dan udara panas musim kemarau, yakni dengan tidur di atas tempat tidur gantung / buaian. Tempat tidur ini biasanya dibuat dengan mengikatkan tali di antara 2 pohon yang berdiri sejajar atau diantara dua tiang patio, kemudian diletakkan matras / kain di atas tali tersebut. Tetapi, pastikan bahwa ikatan kedua tali cukup kuat, sehingga Anda tak akan jatuh terguling ketika Anda tidur di atasnya.
9. Perapian
Perapian termasuk salah satu benda wajib yang harus Anda letakkan untuk melengkapi Patio Anda. Perapian sangat berguna, terutama untuk digunakan pada acara β acara di malam hari. Kita bisa menggunakannya untuk membuat api unggun untuk menghangatkan badan. Kita juga bisa membakar jagung atau daging di atasnya, serta menikmati aktifitas ini bersama dengan keluarga atau kolega Anda. Bila Anda tidak memiliki perapian, Anda masih bisa mewujudkan api unggun ini dengan menggali lubang di tengah βtengah taman Anda, kemudian mengisinya dengan kayu bakar dan dedaunan kering. Pastikan agar lubang tak terlalu dalam, sehingga nyala api masih bisa terlihat. Bisa juga Anda membuat perapian dari beberapa batu bata yang disusun segi empat dan di tengahnya diberi arang atau kayu bakar. Batu bata tersebut berfungsi untuk menjaga agar nyala api tidak terlalu melebar.
Perapian pada Patio
10. Ruang penyimpanan
Ruang penyimpanan ini perlu juga diletakkan di dekat patio Anda. Anda bisa menggunakannya untuk meletakkan/menyimpan benda β benda yang mungkin diperlukan tatkala kita berada di luar ruangan, misalnya kotak P3K, mainan anak, payung, sepatu boat, alat β alat pertukangan, dan lain β lain. Tak perlu membeli lemari yang bagus, Anda bisa menggunakan boks kayu bekas yang dimodifikasi dan jadikan ini sebagai ruang penyimpanan.
Selamat mencoba π
..
Architectaria – Arsitek dan Perencana
(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).