Membersihkan Rumah dari Abu Vulkanik – Bagian 2 (Interior dan Home Appliances)
Tips, persiapan, dan hal β hal yang perlu diperhatikan saat membersihkan bagian dalam rumah, termasuk dinding, atap, furnitur, dan home appliances dari abu vulkanik.
Setelah pada edisi kemarin kita membahas tentang proses pembersihan bagian luar rumah dari debu dan abu vulkanik, kini kita masuk ke tahap pembersihan rumah untuk bagian interior (dalam rumah), termasuk juga pembersihan furnitur, alat elektronik, dan home appliances lain. Prinsipnya sama seperti sebelumnya, yakni Anda perlu membekali diri Anda dengan peralatan seperti masker dan kacamata untuk melindungi diri agar debu tidak terhirup atau mengenai mata.
Tips membersihkan bagian dalam rumah (atap, dinding, langit β langit, jendela, pintu, dll):
1. Pindahkan semua barang di luar
Agar lebih mudah dalam melakukan pembersihan, serta agar pembersihan bisa dilakukan secara menyeluruh, pindahkan semua furnitur dan barang β barang terlebih dahulu.Β Anda bisa memindahkannya ke luar rumah atau ke ruangan lain untuk sementara.
2. Pastikan semua lubang / akses yang menghubungkan bagian dalam dan luar rumah tertutup sempurna
Abu vulkanik sangat mudah berterbangan. Untuk menghalau agar abu vulkanik tidak masuk kembali ke dalam rumah, pastikan semua lubang tertutup dengan sempurna.
3. Mulailah dengan membersihkan bagian atas ruangan
Dalam membersihkan bagian dalam rumah dari abu vulkanik, sebaiknya mulailah dari bagian atas seperti langit β langit, dinding, jendela, pintu, sekat β sekat, partisi, dll. Untuk membersihkannya, Anda bisa menggunakan vacuum cleaner terlebih dahulu, baru kemudian bilas dengan kain basah.
4. Gunakan campuran air dan deterjen untuk mengilangkan abu yang menempel
Material abu vulkanik menempel sangat kuat dipermukaan dan sulit dibersihkan. Beberapa orang kemudian mengandalkan campuran air dengan sabun untuk mengelap debu yang menempel tersebut. Namun, sabun ternyata kurang optimal dalam mengangkat partikel abu. Sebaiknya gunakan campuran air dengan deterjen. Campuran air dengan deterjen ini cukup ampuh dalam menghilangkan abu yang menempel, khususnya pada permukaan yang mengkilap seperti permukaan kaca.
Tetapi sebelum mengaplikasikan cairan ini pada permukaan kaca, pastikan bahwa permukaan kaca tidak dalam kondisi yang panas atau terpapar sinar matahari. Sebab, air deterjen yang mengenai permukaan kaca yang panas atau hangat akan meninggalkan selaput tipis (film).
5. Terakhir, bersihkan lantai dengan vacuum cleaner
Jika semua bagian atas rumah sudah dibersihkan dari debu, selanjutnya bagian terakhir yang mesti dibersihkan adalah lantai. Gunakan vacuum cleaner untuk menyedot debu β debu halus yang menempel di lantai, kemudian lanjutkan dengan mengepel lantai untuk memastikan lantai benar β benar bersih dari debu.
Tips membersihkan abu vulkanik yang menempel pada permukaan furnitur dan home appliances:
1. Gunakan vacuum cleaner/ blower / air duster (feather duster)
Abu vulkanik tentu tak hanya menempel di bagian rumah saja, tapi juga menempel pada furnitur dan peralatan rumah tangga lainnya. Untuk mengatasinya, gunakan vacuum cleaner dengan daya hisap yang disesuaikan dengan ukuran benda dan jangan sampai terlalu kuat hingga bisa merusak peralatan tersebut.
Selain menggunakan vacuum cleaner, Anda bisa menggunakan blower atau air duster (feather duster) terutama untuk menghisap partikel β partikel abu yang berukuran cukup besar.
2. Lap dengan kain dan campuran air + deterjen
Jika semua debu di permukaan furnitur dan home appliances sudah dihilangkan, usap permukaannya dengan kain lap yang lembut yang sudah dibasahi dengan campuran air dan deterjen, sehingga seluruh permukaan debu bisa terangkat. Selain menggunakan kain, Anda bisa juga menggantinya dengan spons. Dalam mengelapnya pun Anda harus berhati β hati.
Sebaiknya lakukan dengan sekali usap dan jangan coba β coba menggosok permukaannya. Sebab, abu vulkanik terdiri dari material yang cukup tajam yang bisa meninggalkan goresan pada permukaan furnitur dan home appliances jika kita menggosok β gosokkannya dengan kain.
3. Tambahkan wax atau finishing lain untuk menghadirkan kembali kilaunya
Abu vulkanik mungkin akan menyebabkan permukaan benda menjadi kusam dan berdebu, sehingga kehilangan kilaunya. Untuk mendapatkan tampilannya yang mengkilat, Anda bisa menggunakan wax atau finishing lain yang disesuaikan dengan jenis material furnitur/home appliances.
Tips membersihkan bagian dalam furnitur, kitchen appliances, dan peralatan elektronik:
1. AC / Air Purifier
Selama abu vulkanik masih banyak menempel di dalam rumah Anda, sebaiknya jangan gunakan AC terlebih dulu. Bongkar AC dan lepaskan filternya. Cek apakah dalam filternya terdapat banyak kumpulan abu. Jika iya, maka bersihkan dengan vacuum cleaner. Jika filter memperlihatkan kerusakan, sebaiknya segera ganti yang baru. Jika seluruh bagian dalam sudah bersih dari debu, maka filter bisa dipasang kembali.
2. TV / komputer
Di beberapa TV/komputer , terdapat bagian β bagian yang terbuka dan bagian ini rentan untuk dimasuki abu vulkanik. Namun, Anda tak perlu membersihkan abu vulkanik dengan membongkar alat elektronik ini. Cukup bersihkan dengan kemoceng hingga abunya bisa dikeluarkan. Setelah itu, gunakan vacuum cleaner untuk membersihkan sisa β sisa abu yang sudah dikeluarkan.
Selamat mencoba π
..
architectaria.com |Β Arsitek, Desain Interior, General Contractor
(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).