Desain Rumah di Brasil Yang Menjulang Tinggi Untuk Menangkap Pemandangan Lautan

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-2

Review desain arsitektur dan interior rumah di brasil yang menampilkan desain unik menjulang ke atas lanskap perbukitan agar dapat menangkap pemandangan lautan terbuka karya studio arsitek Arthur Casas.

Di era modern ini, banyak orang yang mendambakan rumah unik yang dapat dijadikan tempat untuk melepaskan penat setelah seharian melakukan rutinitas yang begitu padat. Ada sebagian orang yang memilih untuk pergi berlibur, namun tidak sedikit orang yang memilih untuk menghabiskan waktu luangnya dirumah yang di desain secara khusus untuk menghilangkan kepenatan.

Salah satu contoh rumah yang unik dan menenangkan adalah rumah di Brasil yang didesain menjulang ke atas untuk menangkap pemandangan lautan terbuka. Ingin mengetahui lebih lanjut tentang desain unik rumah di Brasil yang tentunya akan membuat Anda takjub? Berikut ini ulasan singkatnya.

Rumah unik di dekat lereng dan perbukitan

Rumah dengan desain menjulang ke atas ini dibangun di idyllic Rio de Jenairo. Rumah ini diberi nama Casa AL yang merupakan rumah pribadi dari presenter televisi Brasil bernama Alex Lerner. Rumah ini di bangun di sisi perbukitan yang secara langsung di pilih oleh team arsitektur Studio Arthur Casas dengan kesepakatan bersama. Salah satu prioritas yang diinginkan dari rumah ini adalah kemampuan untuk menangkap pemandangan lautan terbuka. Akan tetapi, terdapat  beberapa kendala yang dihadapi ketika membangun rumah dari presenter televisi Brasil ini.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-3

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 2

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-4

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 3

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-5

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 4

Banyaknya lereng dan gedung tinggi diantara daratan dan juga tepi laut menghalangi rumah yang dibangun menjulang ini untuk menangkap pemandangan secara utuh. Solusi dari masalah dan tantangan tersebut adalah dengan merealokasi pintu masuk, area untuk bersosialisasi dan kolam tanpa batas ke bagian tengah dari struktur bangunan berlantai tiga. Dengan merelokasi beberapa fitur rumah tersebut, pemandangan yang menakjubkan dapat terlihat tanpa penghalang dan sepertinya lautan terbuka berada tepat di depan pintu.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-6

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 5

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-7

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 6

Lantai tengah berdampingan langsung dengan lantai dasar yang berada di depan lokasi yang terbuka dan langsung terhubung dengan teras dengan pemandangan panorama indah disekitarnya. Terdapat sebuah panel besar yang terbuat dari kaca yang memisahkan ruang dalam dan ruang luar namun jika ingin dirubah, ke dua ruangan tersebut dapat dijadikan satu area terbuka.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-8

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 7

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-10

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 8

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-11

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 9

Rumah yang memiliki beberapa tingkat ini memiliki beberapa ruangan berbeda seperti area untuk bersosialisasi seperti dapur yang terbuka, ruang makan yang dapat menampung sampai 10 orang. Jika Anda melihat dengan seksama, terdapat area lanskap yang begitu mempengaruhi pemilihan material dan desain dari rumah yang unik ini.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-9

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 10

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-21

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 11

Rumah ini memiliki dinding yang terbuat dari batu yang memiliki aksen yang sangat indah terlebih ketika dipadukan dengan lantai yang terbuat dari kayu.

Rumah unik dengan perpaduan dinding batu dan lantai kayu

Tangga rumah ini di desain begitu unik dan menarik. Terdapat serangkaian tangga yang terbuat dari kayu yang dibuat secara menggantung yang menghubungkan lantai tengah dengan kedua lantai sisanya. Pemandangan yang begitu menakjubkan membuat ruang utama harus di ditata secara lurus agar dapat memaksimalkan adanya pemandangan yang menakjubkan.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-12

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 12

Pada lantai bawah, panel kaca mengajak pemilik rumah untuk melihat taman dengan rerumputan. Rumah ini memiliki fasilitas yang mampu membuat pemilik rumah betah berlama-lama di dalamnya. Terdapat kamar tidur utama dan sebuah ruang Spa yang terletak di lantai paling atas.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-13

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 13

Pada ruangan ini stuktur utama terbuat dari kayu yang menawarkan hasil yang kontras. Dinding yang terbuat dari batu membuat transisi setiap ruangan nampak halus dan penuh gaya.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-16

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 14

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-15

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 15

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-17

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 16

Sebuah teras terbuka dengan lantai yang terbuat dari kayu berorientasi cakrawala ini terangkat ke atas yang menggabungkan sebuah bak yang dirancang built-in dan sebuah area relaksasi. Kamar yang dirancang untuk tamu juga tak kalah dengan ruang yang lainnya. Kamar yang dirancang secara khusus untuk tamu ini juga dapat menangkap pemandangan yang indah.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-14

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 17

Kamar ini menawarkan dinding kaca yang berukuran panjang dari lantai ke langit-langit yang menghadap ke lautan terbuka. Sedangkan pada area kamar mandi, desain yang ditonjolkan adalah desain minimalis rumah yang memiliki dekorasi yang menawan. Seluruh fitur interior di dominasi oleh warna putih kecuali lantai kayu yang menambah atmosfir ruangan agar lebih hangat.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-19

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 18

Cermin yang besar menambah kedalaman dimensi ruangan kamar mandi sementara sistem pencahayaan didesain untuk menampilkan kesan ruangan yang santai dan segar.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-20

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 19

Material bangunan rumah unik yang diambil dari alam sekitar

Rumah yang memiliki ukuran luas sekitar 5.200 persegi ini dibangun dengan terlebih dahulu memilih material atau bahan bangunan yang merefleksikan lanskap disekitarnya yang juga menggunakan tambang batu dan bahan kayu jati yang di ambil secara lokal. Bahan-bahan tersebut tentunya sangat aman dan tahan terhadap segala macam cuaca dan erosi.

desain-rumah-tepi-laut-di-brazil-1

Desain Arsitektur dan Interior Rumah Di Tepi Laut – View 20

Demikianlah review singkat mengenai rumah yang menjulang ke atas di Brasil untuk menangkap pemandangan lautan terbuka. Desain yang begitu unik tentunya memberi inspirasi tersendiri bagi Anda untuk membuat hal unik pada rumah Anda sehingga suasana rumah menjadi lebih menyenangkan. Jika Anda bingung untuk menunagkan ide Anda, jangan khawatir karena Anda dapat menggunakan jasa arsitektur yang akan membantu Anda mewujudkan rumah idaman.

Selamat mencoba 🙂

(image source by: www.homedit.com)

..

architectaria.com | Arsitek, Desain Interior, General Contractor

Untuk Anda yang berada diwilayah JABODETABEK dan membutuhkan jasa arsitek, desain interior dan jasa kontraktor untuk membangun/merenovasi rumah, silahkan menghubungi kami melalui nomor: 081229400888, 087710400888, 021-83836281, atau 0251-9195383 (Bogor).

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

No Comments Yet.

Leave a Comment