9 Cara Untuk Menerapkan Konsep Desain Interior ala Skandinavia

Cara menerapkan konsep desain interior ala Skandinavia yang menitik-beratkan pada fungsi, kealamian bahan bangunan, kesederhanaan bentuk, pencahayaan yang lembut, dan tanpa ornamen yang berlebihan.

Desain interior ala Skandinavia banyak diterapkan di negara-negara barat, terutama karena desain interior ini memfokuskan pada kesederhanaan, kemanfaatan tiap ruangan, namun tanpa mengabaikan sisi elegansi dan keindahannya. Rumah-rumah ala bangsa Skandinavia ini memiliki ciri-ciri kealamian pada ruangan, penggunaan warna cat dinding putih yang elegan, serta garis-garis yang tegas. Penggunaan pencahayaan merupakan elemen yang sangat penting pada desain interior ini.

Hal tersebut karena kondisi ruangan yang cenderung alami, sedikit gelap, dengan ornamen yang minimal, maka keberadaan pencahayaan diharap mampu memberikan sedikit kesan hangat dan bersahaja pada ruangan. Rumah-rumah dengan interior desain ala Skandinavia seperti ini dapat Anda temui di Swedia, Denmark, dan negara-negara Skandinavia lainnya.

Bila Anda berkeinginan untuk mempercantik interior rumah Anda dengan desain interior ala Skandinavia, berikut beberapa poin penting pada desain interior yang harus Anda pahami.

1. Lantai kayu

Ciri khas dari gaya aksitektur Skandinavia yakni penggunaan lantai kayu. Kayu yang digunakan untuk lantai cenderung memiliki warna yang pucat dan tidak gelap. Semua ruangan akan lebih baik jika menggunakan lantai kayu, kecuali pada kamar mandi.

2. Warna dinding putih

Warna cat dinding yang kerap diaplikasikan pada desain interior ala Skandinavia yakni warna putih, abu-abu, atau biru karena warna-warna tersebut mencerminkan suasana serta karakter bangsa Skandinavia. Pada tahun 40-an pun ide untuk berekpserimen dengan warna telah diperkenalkan oleh Josef Frank. Dilanjutkan di era 60-an yang digawangi oleh Marimekko, dimana warna-warna lain mungkin saja dimunculkan.

Kedua aliran tersebut sama-sama memiliki karakter unik yang merepresentasikan ciri khas desain interior ala Skandinavia.

Desain Interior Rumah ala Skandinavia – Lantai Kayu Berwarna Pucat dan Dinding Berwarna Putih

3. Bahan bangunan dari kayu

Kayu adalah material yang kerap digunakan sebagai bahan utama dalam membangun sebuah rumah. Bahkan,tak hanya untuk bangunan rumah, kayu juga mendominasi furniture-furniture yang ada pada rumah tersebut. Kayu juga kerap digunakan sebagai bahan untuk langit-langit dan dinding bangunan. Kayu sangat digemari karena dapat memberikan kesan hangat dan alami pada sebuah rumah.

Desain Rumah Bergaya Skandinavia Modern – Material Bangunan Didominasi Oleh Kayu

4. Bentuk yang sederhana dan tegas

Ciri-ciri lain dari interior desain ala Skandinavia yakni bentuknya yang minimalis yang dilambangkan dengan garis-garis. Bentuk yang sederhana dan tegas ini juga direpresentasikan dalam desain arsitekturnya serta furniture yang ada di dalam rumah tersebut.

5. Lebih menekankan pada fungsi daripada dekorasi

Interior ala Skandinavia lebih menitik-beratkan pada fungsinya untuk menyajikan kenyamanan bagi seluruh penghuni rumah. Sehingga, penataan ruang pun lebih banyak didesain agar tidak menyulitkan ruang gerak pemilik rumah. Dengan demikian, orang yang berada di dalamnya akan merasa nyaman dan betah di dalam ruangan.

Desain Interior Kamar Tidur ala Skandinavia – Simple dan Fungsional

6. Furniture

Ada banyak furniture yang kerap diaplikasikan pada gaya interior Skandinavia. Produk-produk furniture dari desainer Hans Wegner, Alvar Aalto and Arne Jacobsen sangat diminati meski produk mereka sudah berusia lama. Furniture dari desiner-desainer tersebut dirasa sangat mewakili jiwa Skandinavia. Meski sudah cukup usang, furnitur produksi mereka masih tetap cantik dan diminati hingga kini.

Desain Furniture Meja Mekan ala Skandinavia

7. Meletakkan Perapian di Sudut Ruangan

Jika Anda menginginkan suasana interior rumah Anda benar-benar menyerupai interior di rumah-rumah bangsa Skandinavia, Anda dapat meletakkan perapian di salah satu sudut ruangan. Meskipun hal ini tidak lazim di Indonesia, namun perapian memegang kunci penting di rumah-rumah bangsa tersebut. Di Indonesia sendiri kita tidak memiliki perapian karena kita tidak mengalami musim dingin seperti di negara-negara Skandinavia.

Di Skandinavia, musim dingin kerap hadir dengan sangat ekstrim yang membuat hampir seluruh rumah-rumah di Skandinavia memiliki perapian untuk menghangatkan suasana rumah di kala musim dingin tiba.

Perapian Disudut Ruangan

Berbeda dengan tungku api atau perapian yang ada di negara Inggris yang bisanya berada di tengah dan menjadi titik pusat sebuah ruangan, perapian ala Skandinavia ini berada di sudut ruangan dan biasanya bukanlah sesuatu yang menjadi pusat perhatian. Tungku api kerap dibuat sangat kecil dan berdinding ubin.

8. Ramah Lingkungan

Orang-orang Swedia sangat peka terhadap perubahan iklim yang saat ini tengah terjadi. Maka dari itu mereka berusaha untuk menghemat penggunaan energi di rumah. Salah satu usaha mereka untuk menjadi ramah terhadap lingkungan yakni memasang kaca lapis 3 pada beberapa bagian rumah, memberi sekat antara dinding dengan langit-langit, serta penggunaan pompa air hangat yang bersumber dari panas bumi. Hal-hal semacam ini sangat lazim di temui di Swedia.

Konsep Rumah Skandinavia yang Ramah Lingkungan – Panel Dinding yang Didominasi Kaca

9. Adanya area yang menghubungkan antara dunia luar dengan area dalam ruangan

Bangsa Skandinavia senang memiliki area yang menghubungkan antar dunia luar dengan area dalam ruangan. Maka dari itu, jangan heran bila Anda menemui teras dan balkon pada hampir semua rumah di Swedia. Teras juga merupakan tempat yang nyaman bagi mereka untuk mengadakan pesta barbeque pada malam hari di musim panas.

..

Architectaria – Arsitek dan Perencana

(Jika anda menganggap artikel ini bermanfaat, jika anda menikmati membaca artikel-artikel di web ini, anda dapat berlanggangan untuk membaca artikel ini melalui email. Silahkan klik DISINI jika anda ingin berlangganan membaca artikel dari architectaria.com melalui email).

1 Comment

  1. CV Papan Indah Furniture

    Terima kasih atas postingannya dan informasinya yang bermanfaat. Situs ini bagus dan menarik. Izin share promosi di situs ini ya:

    ***

    Papan Indah Furniture adalah CV dibidang produksi furniture (mebel) dan interior design. Kami melayani pemesanan interior (dan yang berhubungan dengannya) untuk rumah tinggal, perkantoran, hotel, restoran, vila, apartemen dan lain-lain. Kami telah melayani dan menangani produksi di beberapa tempat baik perorangan maupun perkantoran, baik rumah tinggal maupun hotel. Di antara yang pernah kami tangani adalah hotel Merchure Makassar, hotel Cendrawasih Papua, hotel Banjarmasin Cotteg, Suwite Hotel Surabaya, Quies Hotel Surabaya, apartemen Tower Montana Kasablanca Jakarta, apartemen Puncak Kertajaya Surabaya, apartemen Water Palace Pakuwon City Surabaya, dan lain-lain. Kami mengutamakan kejujuran dan kepuasan pelanggan.

    OUR PRODUCT

    1. Classic
    2. Minimalis
    3. Sofa
    4. Dinning Table
    5. Dinning Chair
    6. Console
    7. Coffe Table
    8. Dll

    CONTACT US

    CV : Papan Indah Furniture
    Manajer : Mr. Hadi Mugiono (Interior Designer)
    Contact : +62 81330 749 737 (Tsel)
    http://www.papanindahfurniture.com/

    Address : Perum Keputih Permai
    B1/III No. 13-14, Sukolilo, Surabaya, Indonesia

Leave a Comment